Game RPG Terbaik PC – Sudah bukan rahasia umum lagi game RPG merupakan salah satu genre favorit dan terbaik yang digemari para gamer di seluruh dunia. Semua itu berkat grafis visualnya yang memukau serta gameplaynya yang variatif, sehingga membuat pemainnya tidak pernah bosan memainkan game-game RPG. Pada dasarnya, Role-playing game merupakan sebuah permainan yang memungkinkan kamu berperan sebagai karakter habanero yang ada di dalam game, kemudian kamu akan diminta mengikuti alur cerita seru yang disajikan game tersebut. Saat ini sudah ada banyak sekali game RPG android yang seru dan asik untuk dimainkan, yang mungkin saja sampai membuat kamu bingung untuk memainkan yang mana terlebih dahulu.
The Elder Scrolls V: Skyrim
Sebagai permulaan cerita, karakter yang kamu mainkan akan menjadi seorang tahanan. Kamu akan dibawa ke sebuah desa untuk dieksekusi mati. Seekor naga besar tiba-tiba datang dan menghancurkan tempat tersebut hingga menjadi lautan api. Setelah itu, kamu dapat memilih untuk ikut kabur bersama kelompok pemerintah atau pemberontak. Petualangan dalam dunia Skyrim dimulai saat itu juga. Setiap misi yang dijalankan secara langsung akan mempengaruhi alur cerita dan nasib karakter yang dimainkan. Selama pertempuran dengan musuh, kamu dapat menggunakan berbagai senjata seperti pedang, kapak, dan busur panah. Untuk membunuh naga dan makhluk-makhluk buas, kamu bisa mengeluarkan kekuatan magis dengan melepaskan serangan bola api, pecahan es dan jurus hebat lainnya.
Pillars of Eternity 2: Deadfire
Sang dewa cahaya bernama Eothas telah hidup kembali dan muncul sebagai makhluk yang sangat besar. Ia kemudian pergi menuju Kepulauan Deadfire untuk merencanakan misi misteriusnya. Dewa kematian yang bernama Berath lalu menghidupkan The Watcher, dan mengirimkannya ke pulau tersebut untuk mencari kebenaran daripada rencana Eothas. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai The Watcher.
Untuk menjelajahi https://gb.on.ca/ Kepulauan Deadfire, kamu dapat mengarungi lautan menggunakan kapal. Maka dari itu, kamu diharuskan mempunyai awak kapal serta sumber daya yang cukup untuk mendukung kelancaran setiap melakukan quest. Manajemen sumber daya adalah hal penting yang harus diperhatikan. Semakin banyak awak kapal yang berada di kapal, maka semakin besar pula pengeluaran yang harus dikeluarkan.
Baca Juga : Game FPS Fortnite Dari Epic Games, Wajib Coba !
Dragon Age: Origins
Sebagai permulaan dalam memainkan game ini, kamu diharuskan memilih karakter terlebih dahulu. Ada tiga opsi yang bisa menjadi pilihan, yakni manusia, peri dan kurcaci. Latar belakang cerita akan berjalan sesuai karakter yang telah ditentukan sebelumnya. Kamu akan menjadi seorang Grey Wayden, sebuah klan yang bertugas untuk memusnahkan sekelompok silumat jahat yang dikenal dengan nama Blight. Semua dialog yang dilakukan dalam game ini sangat berpengaruh dalam menentukan nasib karaktermu. Maka dari itu, perhatikan betul setiap pembicaraan antar kelompok. Hal itu perlu dilakukan, karena sering sekali muncul misi yang harus dilakukan saat obrolan terjadi. Jangan sampai dilewatkan, sebab misi tersebut akan membuka skenario cerita yang lebih besar lagi dalam memainkan game yang satu ini.
Fallout: New Vegas
Pada awal permainan, kamu diarahkan dalam mode kustomisasi untuk membuat karakter yang akan dimainkan. Setelah selesai mengurus semuanya, kamu akan memulai petualangan di Mojave Wasteland. Kamu juga akan membalas serangan yang dilakukan oleh para perampok saat berada di New Vegas. Kamu ditugaskan untuk mengambil kembali platinum poker chip yang telah dicuri oleh para perampok tersebut. Mekanisme cara bermain dari game yang satu ini tidak berbeda jauh dari seri terdahulunya. Sistem pengembangan statistik karakter dengan nama SPECIAL masih tersedia dalam Fallout: New Vegas. SPECIAL sendiri merupakan singkatan dari Strength, Perception, Endurance, Charm, Intelligence, Agility dan Luck. Komponen tersebut berperan penting dalam pembentukan kekuatan dan karakter yang kamu mainkan.